Jumat, 13 Oktober 2017

BAHAN DISKUSI KELAS KERJASAMA KOLAKA



DISKUSI 1
 TEKNOLOGI PEMBELAJARAN 

Definisi AECT 1994, Teknologi Pembelajaran adalah; Teori dan praktik dalam desain, pengembangan, pemanfaatan, pengelolaan dan penilaian proses dan sumber untuk belajar. Komponen definisinya adalah: teori dan praktik; desain, pengembangan, pemanfaatan, pengelolaan, dan penilaian; proses dan sumber; untuk keperluan belajar.  Selanjutnya definisi AECT 2004, teknologi pendidikan adalah studi dan praktik etis untuk memfasilitasi belajar dan memperbaiki kinerja dengan menciptakan, menggunakan, dan mengelola proses dan sumber teknologi yang sesuai.
Sejarah desain pembelajaran dan teknologi perlu diketahui seseorang untuk menjadi seorang yang ahli dalam bidang desain pembelajaran dan teknologi. Karena untuk menjadi ahli dalam bidang tertentu harus mampu memiliki pengetahuan tentang sejarah dalam bidang bersangkutan. Bidang desain instruksional dan teknologi meliputi analisis masalah belajar dan kinerja, serta desain, pengembangan, implementasi, evaluasi dan pengelolaan proses pembelajaran dan sumber daya yang dimaksudkan dapat meningkatkan pembelajaran dan kinerja dalam berbagai pengaturan, lembaga pendidikan khususnya dan tempat kerja. Profesional di bidang desain instruksional dan teknologi sering menggunakan prosedur desain instruksional yang sistematis dan menggunakan berbagai media pembelajaran untuk mencapai tujuan yang ditentukan. Selain itu, dalam beberapa tahun terakhir, mereka telah meningkatkan perhatian untuk solusi non-instruksional untuk beberapa masalah belajar dan kinerja.
Penelitian dan teori yang terkait dengan masing-masing daerah tersebut juga merupakan bagian penting dari dalam bidang desain instruksional dan teknologi. Selama bertahun-tahun, dua praktek-penggunaan sistematis prosedur desain instruksional dan penggunaan media untuk tujuan-instruksional telah membentuk inti dari bidang desain instruksional dan teknologi. Dari perspektif sejarah, sebagian besar praktik yang berkaitan dengan media pembelajaran telah terjadi perkembangan yang berhubungan dengan desain instruksional. Oleh karena itu sejarah dari masing-masing dua set praktek akan dijelaskan secara terpisah. Hal ini juga harus dicatat bahwa meskipun banyak peristiwa penting dalam sejarah bidang desain instruksional dan teknologi telah terjadi di negara-negara lain, penekanan dalam buku yang menjadi sumber utama bahasan ini pada peristiwa yang telah terjadi di Amerika Serikat.

Pertanyaan:

  1. Apa yang menjadi perbedaan mendasar antara definsi teknologi pendidikan 1994 dan 2008?
  2. Salah satu kawasan disiplin teknologi pendidikan menurut definisi 1994 adalah pengembangan. Dapatkah Anda jelaskan  sub kawasan tersebut?  



12 Komentar:

Pada 13 Oktober 2017 pukul 08.36 , Blogger Muhammad Asra mengatakan...

Jawaban No 2. Sub Kawasana Pengembangan. 1. Teknologi Cetak 2. Teknologi Visual 3.Teknologi Audio 4. Teknologi Vidio 5. Teknologi Multi Medi ( Terpadu).

 
Pada 13 Oktober 2017 pukul 08.39 , Blogger Muhammad Asra mengatakan...

Jawaban No. 1. Perbedaan Mendasar tahun 1994, teknologi pembelajaran dirumuskan berlandaskan lima bidang garapan dari Teknologi Pembelajaran Desain, Pengembangan, Pemanfaatan, Pengelolaan dan Penilaian sedangkan tahun 2008 telah lebih spesifik karena menekankan pada studi & etika praktek

 
Pada 13 Oktober 2017 pukul 08.42 , Blogger Hartono mengatakan...

Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

 
Pada 13 Oktober 2017 pukul 08.50 , Blogger nursyalim69@gmail.com mengatakan...

ujian teknologi pendidikan prepestk teknologi pendidikan

 
Pada 13 Oktober 2017 pukul 08.55 , Blogger nursyalim69@gmail.com mengatakan...

judul malaka Teknologi Pendididkan Judul Perkemnangan teknologi media cetak program pascasarjana UIN Alauddin Makassar sul sel oleh Drs.Nursyalim ,MA

 
Pada 13 Oktober 2017 pukul 09.06 , Blogger nursyalim69@gmail.com mengatakan...

Ada Beberapa media cetak yang sering digunakan guru dan dosen dalam Proses Belajar mengajar di lemnaga pendidikan baik tingkat SD,SMP,SMA,dan Perguruan Tinggi dan dilembaga pendidikan Nonpormal yang ada di indonesia

 
Pada 13 Oktober 2017 pukul 09.13 , Blogger Muhammad Asra mengatakan...

Dapat di akses dengan baik

 
Pada 13 Oktober 2017 pukul 09.15 , Blogger Muhammad Asra mengatakan...

Kenapa dihapus ustaz.

 
Pada 13 Oktober 2017 pukul 09.17 , Blogger Muhammad Asra mengatakan...

Belum sempat dikomentari.

 
Pada 13 Oktober 2017 pukul 09.35 , Blogger Muh.Duwana Said mengatakan...

Coba lagi

 
Pada 13 Oktober 2017 pukul 09.38 , Blogger Muhammad Asra mengatakan...

Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

 
Pada 13 Oktober 2017 pukul 16.45 , Blogger Muhammad Asra mengatakan...

Ustaz. Tolong dirinci media cetak yang dimaksud.

 

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda