TEKNOLOGI PEMBELAJARAN: REFLEKSI KULIAH KEDUA
Teknologi Pembelajaran
Oleh: Rahmiati
Teknologi pembelajaran merupakan salah satu mata kuliah penting pada
konsntrasi pendidikan dan keguruan.
Materi teknologi pembelajaran dimulai dengan mengelaborasi pengertian,sejarah,
dan perbedaan istilah.
Istilah teknologi pembelajaran “melekat” pada makna kata teknologi yang terdiri atas tecno dan logos.
Teknologi pembelajaran dipahami secara umum hanya sebagai alat/media yang digunakan untuk mendudkung proses pembelajaran. Topik
mengenai teknologi pengertian sejarah dan perbedaan istilah teknologi
pembelajaran ini banyak menarik perhatian dalam seminar kelas program studi
pendidikan keguruan. Ada beberpa
pertanyaan menarik yang muncul mengenai topic tersebut diantaranya, pertanyaan
dari saudara Firman yang mempertanyakan
mengenai perbedaan mendasar antara media
pembelajaran dan teknologi pembelajaran.
Berdasarkan beberapa pendapat dari
peserta seminar dapat ditarik kesimpulan bahwa media pembelajaran dan teknologi
pembelajaran merupakan satu kesatuan. Kegiatan menyususn/merancang silabus,
membuat RPP,menyiapkan alat dan media merupakan teknologi pembelajaran. Hal
tersebut didasarkan pada konsep dasar media pembelajaran yang berarti
“perantara”. Jadi apapun yang dilakukan/disiapkan untuk menjadi perantara
antara pendidik dan peserta didik masuk dalam kategori teknologi pembelajaran.
Pertanyaan lain yang muncul yaitu
apakah semua peserta didik membutuhkan teknologi pembelajaran. Dipahami dari
hasil diskusi bahwa semua peserta didik memebutuhkan teknologi pembelajaran
sebab teknologi pembelajaran akan menunjang keberhasilan sebuah pembelajaran
baik di dalam kelas maupun di luar kelas.

0 Komentar:
Posting Komentar
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda